foto-foto aktiviti dakwah dan kemanusiaan

foto-foto aktiviti dakwah dan kemanusiaan

Wednesday, September 30, 2009

MUSIBAH GEMPA DI PADANG...

IKRAR: (Ikatan Kebajikan Rakyat). Badan bebas dan non partisan. Fokus kepada nasib dan kebajikan rakyat.
Semoga sahabat dan saudara mara kita semua di Padang Indonesia, bertenang dan bersabar atas musibah gempa ini. Yang pergi didoakan agar ruhnya mendapat rahmat dari Allah dan yang masih tertimbus, kita doakan bersama agar mereka selamat!! Saya pernah melalui saat gempa tahun 2005 di kota Padang..Ya Allah pengalaman itu sampai sekarang masih terasa ngerinya..!!
Masih teringat..Ketika bangunan Hotel di tepi panatai kota Padang..(semalaman tak tidur..)Selamatkanlah mereka ya Allah!! Mari kita bantu dengan kadar kemampuan yang ada !! Petang ini ada rapat NGO di Ipoh..
Berita dari Media Ind.
AP PHOTO/FITRA YOGI

Rumah beton di Padang, Sumbar, ambruk menimpa kendaraan bermotor setelah diguncang gempa tektonik berkekuatan 7,6 SR, Rabu (30/9).


Ada 200 Tamu Hotel Ambacang Belum Bisa Dievakuasi AP PHOTO/FITRA YOGI Rumah beton di Padang, Sumbar, ambruk menimpa kendaraan bermotor setelah diguncang gempa tektonik berkekuatan 7,6 SR, Rabu (30/9).

Sriwijaya Post - Kamis, 1 Oktober 2009 10:19 WIB JAKARTA - Sekitar 200 tamu Hotel Ambacang di Kota Padang belum dapat dievakuasi dari gedung yang runtuh akibat gempa berkekuatan 7,6 skala richter yang mengguncang Sumatera Barat, Rabu sore (30/9). Kepala Satlak PD Padang, Dedi Hanidal, di Padang, Kamis (1/10) dini hari mengatakan ada sekitar 200 tamu hotel yang berada di bawah reruntuhan dan belum dapat dievakuasi karena terkendala oleh minimnya peralatan. Gedung hotel dalam kondisi ambruk total, sehingga sulit untuk melakukan evakuasi korban secara manual. Tim evakuasi masih menunggu datangnya bantuan alat berat untuk mempermudah pencarian korban. Rumah Sakit M Jamil, Kamis sekitar pukul 3:30 WIB telah menampung 20 korban meninggal, sedangkan di Rumah Sakit Tentara Ganting menampung 12 korban meninggal. Jumlah korban, baik yang meninggal maupun mengalami luka berat dan luka ringan belum dapat dipastikan seluruhnya, mengingat korban di beberapa gedung dan ruko di tengah Kota Padang belum seluruhnya dievakuasi. Ketua Satlak PD Padang memperkirakan ada ribuan warga yang terjebak reruntuhan gedung, rumah, ruko, maupun pertokoan yang meninggal maupun mengalami luka-luka. Hingga pukul 3:30 WIB, aliran listrik di Kota Padang masih padam, namun hujan sudah reda. Warga Padang masih memilih bertahan di luar rumah dan di tenda-tenda darurat yang dibangun di tengah lapangan. Dedy juga menyampaikan bahwa Satkorlak Riau akan mengirim 30 tim penyelamat dengan membawa 100 tenda yang rencananya akan disalurkan di rumah sakit yang memang kekurangan tenda darurat untuk korban gempa.


JUMAAT INI ADALAH HARI AMARAH SELURUH UMAT DI DUNIA,,

IKRAR: (Ikatan Kebajikan Rakyat). Badan bebas dan non partisan. Fokus kepada nasib dan kebajikan rakyat.
Seruan dari saudara kita di Mesir dan Palestin seharusnya disambut dengan semangat kesatuan ummah sedunia. Kita mulakan rentak kebersamaan dalam amalan ringan ini tetapi memberi impak yang besar kepada kesatuan ummah. Lakukan dari yang paling kecil tetapi istiqamah lebih baik dari berbuat yang besar tidak istiqamah. Penderitaan sdr kita di GAZA khasnya bukan hanya kita dengar sebagai hiburan tetapi harus punya komitmen yang sangat dalam dalam membela mereka. Inilah niat kita dan niat ini pastinya harus dipamerkan dengan sikap agar musuh merasa gentar. Ditambah lagi dengan tindakan Israel menceroboh masuk dan mencederakan sdr kita ketika berada di Masjid Al Aqsa. Tidak bersikap adalah tanda hati umat sudah hilang rasa dan sedang enak tertidur. Cukuplah dengan kepura-puraaan ini dan bangunlah agar berbuat sesuatu. Bermula dari esuk kita bersama:.

1. berpuasa....

2. Solat Isya berjemaah, iktikaf dan tahjud di mesir berdekatan tempat tinggal sdr.

3. Sebeum atau selepas Jumaat diadakan perarakan di sekitar masjid dengan menunjukkan amarah kepada Israel. Jama'iy dan beberapa NGO Islam tolong sebarkan berita ini agar setiap tempat ada yang melakukan sikap amarah ini...!!

Jum'at Besok Sebagai Hari Amarah untuk Al Aqsha Rabu, 30/09/2009 17:13 WIB

Para pemuka agama baik Muslim maupun Nasrani yang berada di Jalur Gaza, Selasa (29/9) kemarin menyampaikan seruannya kepada penduduk dunia untuk mendoakan Al Aqsha di setiap doa dan sholat, sebagai bentuk solidaritas atas apa yang menimpa Al Quds saat ini. Seruan juga datang dari jama'ah Ikhawanul Muslimin yang berpusat di Mesir. Mereka menyeru kepada muslim dunia untuk melakukan aksi pada hari Jum'at besok, yang mereka sebut sebagai Hari Amarah; sebagai bentuk solidaritas terhadap Masjid Suci Al Aqsha dan Palestina.

Aksi protes ini merupakan dampak dari peristiwa yang terjadi pada hari Ahad, (27/9) lalu, dimana sekelompok Yahudi Radikal menerobos masuk ke komplek Masjid Suci Al Aqsa yang berujung dengan bentrokan dan mengakibatkan lukanya 16 orang jama'ah masjid. Mereka mengalami luka-luka setelah berhadapan dengan kelompok Yahudi ekstrim tersebut yang dilindungi oleh para polisi Israel.

Dari kota Ramallah, Tepi Barat, dalam jumpa pers yang diadakan oleh Yayasan gabungan Muslim dan Nasrani untuk pembebasan Al Quds, Syeikh Taisir At Tamimi selaku ketua yayasan tersebut menyerukan, agar kaum muslimin dunia berpuasa sunah pada Kamis besok, sebagai bentuk ketaatan kepada Allah sekaligus solidaritas terhadap Al Quds. Ia juga menyerukan Jum'at besok sebagai hari Amarah untuk kebebaan Al Quds dan masjid suci Al Aqsha. Ia meminta kepada penduduk dunia untuk turun ke jalan-jalan menyuarakan sikap protes dan mengutuk penjajah Israel atas kejahatan yang telah mereka lakukan terhadap bangsa Palestina.

Jama'ah Ikhwanul Muslimin dalam pernyataannya menyerukan hal serupa. Kaum muslimin diharap menghidupkan malamnya dengan qiyamul lail pada hari Kamis besok, yang dilanjutkan dengan berpuasa pada siangnya. Malam harinya mendirikan jamaah Isya' di masjid terdekat dan memanjatkan doa qunut untuk saudara muslim kita yang terzolimi di Palestina. Dalam bayannya itu juga dinyatakan, Jum'at, 13 Syawal 1430 H, bertepatan dengan tanggal 2 Oktober 2009 ditetapkan sebagai hari Amarah; solidiritas untuk Al Aqsa dan Palestina (sn/iol)